SYARAT dan KETENTUAN PENGGUNAAN WEBSITE

 

Syarat dan Ketentuan Penggunaan (“Persyaratan Penggunaan”) ini berlaku untuk situs web resmi PT Integria Nusa Cendekia meliputi portal www.punia.online (“Punia Web”) yang disediakan oleh PT Integria Nusa Cendekia. Situs web ini milik PT Integria Nusa Cendekia dan pemberi lisensinya.

Persyaratan Penggunaan ini mengikat dan berlaku bagi Pengguna Punia Web (“Pengguna”) ketika mendaftarkan diri dan menggunakan serta terhubung dengan layanan apapun di Punia Web. Sebelum menggunakan situs web dan/atau peranti lunak serta dokumen apa pun yang PT Integria Nusa Cendikia miliki di situs web ini, bacalah dengan saksama Persyaratan Penggunaan ini.

PERHATIKAN BAHWA DENGAN MENGUNJUNGI DAN/ ATAU MENGGUNAKAN SITUS WEB INI, BERARTI Pengguna TELAH MEMBACA, MENGERTI DAN SETUJU DENGAN PERSYARATAN PENGGUNAAN DAN TELAH DIANGGAP MEMILIKI WEWENANG UNTUK BERTINDAK ATAS NAMA SENDIRI, MEWAKILI SESEORANG ATAU SEKELOMPOK ORANG, WEWAKILI ORGANISASI, ATAU MEWAKILI BADAN LAINNYA YANG TERDAFTAR SEBAGAI Pengguna. JIKA Pengguna TIDAK SETUJU, JANGAN KUNJUNGI DAN/ATAU GUNAKAN SITUS INI.

A. Konten

Semua teks, grafis, tampilan antarmuka pengguna dan antarmuka visual, foto, merek dagang, lambang, ikon, suara, musik, karya seni, dan kode komputer (secara keseluruhan disebut sebagai “Konten”), termasuk tetapi tidak terbatas pada rancangan struktur, ekspresi koordinasi, nuansa, dan pengaturan Konten tersebut yang terdapat di situs web ini dimiliki dan dikendalikan sepenuhnya oleh dan untuk PT Integria Nusa Cendekia serta dilindungi oleh undang-undang yang berlaku.

B. Peranti Lunak

Setiap peranti lunak yang dapat diunduh (download) dari situs web ini diatur oleh Perjanjian Lisensi Pengguna Akhir (End-Pengguna License Agreement/ EULA), yang menyertai. Setiap reproduksi dan/atau redistribusi peranti lunak baik itu sebagian maupun seluruhnya secara tegas dilarang.

Punia Web memberi hak kepada Pengguna untuk mengakses dan memanfaatkan Layanan Punia Web melalui situs Punia Web. Hak ini bersifat tidak eksklusif, tidak dapat dipindahtangankan, dan dibatasi oleh dan bergantung pada perjanjian ini. Pengguna menyetujui kepada perjanjian tertulis apapun yang berlaku Pengguna, atau hukum lainnya yang berlaku.

Pengguna bertanggung jawab untuk menentukan siapa yang memperoleh akses masuk ke Punia Web namun tidak terbatas kepada penggunaan layanan Punia Web dan mengakses data Pengguna. Penyalahgunaan yang timbul dari penggunaan Punia Web oleh Pengguna baik itu merugikan Pengguna dan/atau pihak ketiga menjadi tanggung jawab Pengguna

C. Kewajiban Pengguna

Pengguna harus memastikan hanya memakai Punia Web untuk keperluan internal Pengguna yang benar dan secara sah, dengan Syarat dan Ketentuan dan pemberitahuan yang diumumkan oleh Punia Web atau ketentuan yang tercantum di situs web; Pengguna harus memastikan bahwa semua nama pengguna dan sandi yang diperlukan untuk mengakses Punia Web tersimpan dengan aman dan secara rahasia. Pengguna harus segera memberitahu Punia Web mengenai pemakaian sandi Pengguna oleh pihak yang tidak berwenang, atau pelanggaran keamanan lainnya, dan Punia Web akan menetapkan sandi Pengguna yang baru, dan Pengguna harus melakukan semua tindakan lainnya yang dianggap cukup penting oleh Punia Web untuk mempertahankan atau meningkatkan keamanan sistem komputer dan Punia Web, dan akses Pengguna kepada Punia Web. Saat mengakses dan menggunakan Punia Web, Pengguna:

a. dilarang melemahkan keamanan atau integritas dari sistem komputer atau Punia Web;

b. dilarang menyalahgunakan Punia Web dengan cara apapun yang dapat mengganggu kemampuan pengguna lain untuk menggunakan Punia Web;

c. dilarang mendapatkan akses yang tidak sah kepada materi apapun selain yang sudah dinyatakan dengan jelas bahwa Pengguna telah mendapatkan izin untuk mengaksesnya;

d. dilarang memakai Punia Web, termasuk namun tidak terbatas kepada memasang atau menyebarkan materi apapun yang tidak terkait dengan tujuan penggunaan Punia Web, termasuk namum tidak terbatas untuk menawarkan barang dan jasa untuk dijual, surat elektronik yang bersifat komersial yang tidak diminta atau diinginkan, arsip yang dapat merusak peranti komputer atau peranti lunak orang lain, serta bahan-bahan yang mungkin dapat menghina pengguna Layanan atau Situs Web yang lain, atau materi yang melanggar ketentuan hukum dan undang-undang. Punia Web tidak berkewajiban untuk memastikan data/atau materai yang dimasukkan Pengguna adalah benar dan sah, atau sesuai peruntukkan penggunaan Punia Web. Punia Web berhak untuk menghapus data atau materai yang tidak sesuai peruntukkan dan/atau melanggar hukum dan perundang-undangan yang berlaku.

e. dilarang mengubah, menyalin, meniru, membongkar, atau melakukan reverse engineering (merekayasa balik) sistem terkait dengan Punia Web, atau untuk menggunakan Punia Web di luar penggunaan yang dimaksudkan.

Pengguna membebaskan Punia Web termasuk membebaskan dari pihak lain diluar Punia Web dan Pengguna atas tuntutan, gugatan, biaya kerugian, kerusakan, dan kehilangan yang timbul sebagai akibat dari pelanggaran Pengguna terhadap Syarat dan Ketentuan yang tertera di Perjanjian ini, pelanggaran terhadap peruntukan penggunaan Punia Web namun tidak terbatas kepada pemasukan, pengolahan dan/atau penggunaan data yang salah oleh Pengguna atau kewajiban apapun yang mungkin Pengguna punya kepada Punia Web, termasuk dan tidak terbatas kepada biaya apapun yang berkaitan kepada perolehan Biaya Akses apapun yang sudah jatuh tempo tetapi belum Pengguna bayar.

D. Kebijakan Privasi Dan Kerahasiaan

PT Integria Nusa Cendekia melalui situs Punia web ini hanya mengumpulkan informasi seperti yang diperlukan untuk menjalankan bisnis dengan Pengguna. Pengguna dapat mengetahui informasi apa yang dikumpulkan dan bagaimana PT Integria Nusa Cendekia menggunakan informasi Pengguna untuk berkomunikasi dengan Pengguna. PT Integria Nusa Cendekia hanya akan mengumpulkan informasi dengan cara yang sah.

PT Integria Nusa Cendekia dan penyedia layanan hanya akan menggunakan informasi pribadi atau bisnis Pengguna untuk, namun tidak terbatas kepada :

  • mengidentifikasi Pengguna sebagai pengguna produk Punia Web dan untuk menyediakan layanan pelanggan yang lebih baik untuk Pengguna, mitra bisnis, dan pegawai Pengguna;
  • menyediakan kepada Pengguna informasi tentang produk dan jasa Punia Web serta data Pengguna (yang tidak mengandung informasi yang tidak dapat diberikan kepada pihak lain, misalnya statistik penjualan pada periode tertentu kepada koordinator) kepada para mitra bisnis yang relevan;
  • memenuhi kewajiban undang-undang dan peraturan lain.

PT Integria Nusa Cendekia memiliki dan mempertahankan kebijakan privasi yang menjelaskan dan menetapkan kewajiban para pihak untuk menghormati informasi pribadi. Pengguna disarankan membaca kebijakan privasi kami di www.punia.online/kebijakan-privasi, Pengguna akan dianggap sudah menyetujui kebijakan itu ketika Pengguna menyetujui ketentuan ini.

Setiap pihak berjanji untuk menjaga kerahasiaan semua Informasi Rahasia pihak lainnya berkenaan dengan ketentuan ini. Setiap pihak TIDAK AKAN, tanpa persetujuan tertulis dari pihak yang lain, mengungkapkan atau memberi Informasi Rahasia kepada siapapun, atau menggunakannya untuk kepentingan sendiri, selain sebagaimana dimaksud oleh ketentuan ini. Kewajiban setiap pihak dalam ketentuan ini akan bertahan walaupun setelah pemutusan ketentuan ini. Ketentuan-ketentuan pasal tidak berlaku untuk informasi yang :

  • Telah menjadi pengetahuan umum selain karena pelanggaran ketentuan ini;
  • Diterima dari pihak ketiga yang secara sah memperolehnya, dan tidak mempunyai kewajiban untuk membatasi pengungkapannya;
  • Dikembangkan dengan sendiri tanpa akses kepada Informasi Rahasia;
  • Diminta oleh pihak lain dalam hal ini koordinator dari Pengguna namun hanya sebatas data;
  • Diminta untuk diberikan oleh Instasi yang berwenang atau diwajibkan untuk diberikan berdasarkan hukum dan peraturan perundang-undangan;
E. Hak Kekayaan Intelektual

Semua isi yang tercakup di situs web ini seperti teks, grafis, lambang, tombol ikon, gambar, klip suara, digital download, kompilasi data, peranti lunak, dan segala yang telah disebutkan pada bagian Konten secara eksklusif milik PT Integria Nusa Cendekia dan/atau pemasok konten yang dilindungi oleh undang-undang hak cipta nasional dan internasional.

Kepemilikan dan semua Hak atas Kekayaan Intelektual yang terdapat di data tetap menjadi hak milik Pengguna. Akan tetapi, akses kepada data Pengguna bergantung pada pelunasan Biaya Akses Punia Web ketika tagihan jatuh tempo. Pengguna memberi izin kepada Punia Web untuk memakai, menyalin, mengirim, menyimpan, dan mencadangkan informasi dan data Pengguna dengan maksud dan tujuan supaya dapat memberi Pengguna akses kepada dan menggunakan layanan Punia Web, atau untuk tujuan lainnya yang terkait dengan menyediakan layanan untuk Pengguna.

Pengguna diwajibkan untuk menyimpan salinan untuk semua data yang Pengguna masukkan ke Punia Web. Punia Web menjalani prosedur terbaik untuk mencegah kehilangan data, termasuk untuk mencadangkan data, tetapi tidak membuat jaminan apapun bahwa tidak akan pernah ada kehilangan data. Pengguna membebaskan Punia Web dari tanggung jawab untuk setiap kehilangan data dengan sebab apapun.

Produk Punia Web dan lambang Punia Web merupakan merek dagang terdaftar dari PT Integria Nusa Cendekia. Produk dan nama perusahaan lain yang disebutkan di situs web ini mungkin merupakan merek dagang dari pemiliknya masing-masing.

Satu atau lebih paten yang dimiliki oleh PT Integria Nusa Cendekia berlaku untuk situs web ini dan dengan fitur dan layanan yang dapat diakses melalui situs web ini. Bagian dari situs ini berjalan di bawah lisensi dari satu paten atau lebih.

F. Jaminan

PT Integria Nusa Cendekia mencoba untuk sebisa mungkin akan tetapi tidak menjamin bahwa penerangan produk, layanan, atau konten lain dari situs web ini akurat, lengkap, terkini, atau bebas dari kesalahan. Selain itu Punia Web tidak menjamin bahwa penggunaan layanan tidak akan pernah terganggu atau bebas dari kesalahan. Antara lain, operasi dan ketersediaan sistem yang digunakan untuk mengakses layanan, termasuk layanan telepon yang diakses secara umum, jaringan komputer dan internet, bisa susah diprediksi dan mungkin bisa dari masa ke masa mengganggu atau mencegah akses kepada layanan. Punia Web dengan bagaimanapun tidak bertanggung jawab atas gangguan tersebut, atau pencegahan akses kepada penggunaan layanan.

Pengguna memiliki wewenang untuk menggunakan layanan dan situs web, dan untuk mengakses informasi dan data yang Pengguna masukkan ke situs web, termasuk informasi atau data apapun yang dimasukkan ke dalam situs web oleh siapapun yang telah Pengguna beri kewenangan untuk menggunakan Punia Web. Pengguna juga berwenang untuk mengakses informasi dan data yang sudah diproses, yang disediakan untuk Pengguna melalui penggunaan Pengguna pada Punia Web.

Penyediaan, akses kepada, dan pemakaian layanan Punia Web tersedia sebagaimana adanya dan pada risiko Pengguna sendiri dan untuk menentukan bahwa Punia Web memenuhi kebutuhan Pengguna dan bisa digunakan sesuai dengan tujuan adalah tanggung jawab Pengguna sendiri.

Sampai batas maksimal yang diizinkan oleh hukum, Punia Web mengecualikan semua kewajiban dan tanggung jawab kepada Pengguna dan/atau pihak lain dalam kontrak, gugatan kesalahan termasuk kelalaian, atau selainnya, untuk kehilangan apapun termasuk kehilangan informasi, data, dan penyimpanan atau kerusakan yang diakibatkan, secara langsung atau tidak langsung, dari penggunaan apapun, atau ketergantungan kepada Punia Web.

Jika Pengguna tidak puas dengan Punia Web, jalur penyelesaian tunggal dan eksklusif Pengguna adalah untuk menghentikan ketentuan ini berdasarkan ketentuan Pemutusan Kontrak huruf J.

G. Biaya Akses

Semua Biaya yang muncul termasuk pajak dan bea yang menjadi tanggung jawab Pengguna (“Biaya Akses”) merupakan Biaya Akses yang harus Pengguna bayarkan pada saat Pengguna melakukan pendaftaran dan/atau selama Pengguna menggunakan Punia Web. Harga yang tercantum dalam situs web ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Sebuah tagihan untuk Biaya Akses akan dibuat setiap bulan kecuali Biaya Akses pertama kali pada saat pendaftaran. Semua tagihan mengandung Biaya Akses untuk kurun waktu satu bulan pemakaian sebelumnya. Punia Web akan terus membuat tagihan untuk Pengguna setiap bulan sampai perjanjian ini diakhiri.

Semua tagihan akan dikirim kepada Pengguna email. Pengguna harus membuat pembayaran untuk seluruh nilai yang tertera di tagihan sebelum melewati tanggal jatuh tempo untuk tagihannya yaitu 7 hari dari saat tanggal tagihan.

H. Tautan ke Situs Pihak Ketiga

Beberapa tautan pada situs web ini akan membiarkan Pengguna meninggalkan situs web ini. Situs web lain (selama bukan milik PT Integria Nusa Cendekia) yang terpaut dengan situs web ini tidak berada di bawah kendali PT Integria Nusa Cendekia dan PT Integria Nusa Cendekia tidak bertanggung jawab atas segala isinya. Tautan ini disediakan sebagai kenyamanan dan tidak menyiratkan pengesahan dari situs web oleh PT Integria Nusa Cendekia.

I. Kebijakan Keamanan

Pengguna menyadari bahwa dengan menggunakan situs web ini, informasi yang Pengguna serahkan ke situs web ini dapat digunakan/ diakses oleh kami dan pihak ketiga. Untuk mencegah terjadinya akses data oleh pihak yang tidak berwenang, PT Integria Nusa Cendekia selalu berkomitmen untuk menjaga keamanan situs web menggunakan teknologi elektronik mutakhir. Meskipun demikian, PT Integria Nusa Cendekia tidak bertanggung jawab atas kerugian yang Pengguna alami terhadap informasi yang Pengguna serahkan ke situs web yang terjadi di luar kendali PT Integria Nusa Cendekia.

Jaminan keamanan yang diselenggarakan oleh pihak ketiga yang telah menjalin kerja sama dengan PT Integria Nusa Cendekia terhadap transaksi online yang Pengguna lakukan meliputi pembelian online produk Punia Web yang memerlukan informasi pribadi Pengguna dan/atau informasi yang terasosiasi oleh Pengguna terkait data-data yang Pengguna berikan untuk tujuan transaksi online di situs web ini, sepenuhnya merupakan tanggung jawab mitra kerja sama PT Integria Nusa Cendekia.

PT Integria Nusa Cendekia tidak bertanggung jawab atas segala kerusakan baik khusus, tidak langsung, berkonsekuensi, maupun yang disebabkan dari kerugian penggunaan data ataupun keuntungannya, baik karena kelalaian maupun tindakan lainnya, yang timbul sehubungan dengan penggunaan kinerja peranti lunak, dokumentasi, atau informasi yang tersedia di situs web.

Informasi, layanan serta Persyaratan Penggunaan yang disajikan di situs web ini dapat berubah secara berkala dan PT Integria Nusa Cendekia dapat melakukan pembetulan dan/atau perubahan produk, program, dan/atau dokumentasi yang dijelaskan setiap saat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Pengguna mempunyai kewajiban untuk memastikan bahwa Pengguna sudah membaca, mengerti, dan menyetujui Persyaratan Penggunaan terbaru yang tersedia pada Punia Web.

J. Berakhirnya Layanan :

Pengguna tidak bisa menggunakan Punia Web apabila salah satu atau beberapa dari hal-hal berikut terpenuhi :

  1. Saat Pengguna pertama mendaftar untuk mengakses layanan, Pengguna bisa mengevaluasi layanan Punia Web dengan ketentuan untuk masa percobaan yang sudah ditentukan, tanpa kewajiban untuk melanjutkan penggunaan layanan tersebut. Jika Pengguna memilih untuk melanjutkan penggunaan layanan setelah masa percobaan selesai, Pengguna dapat melakukan proses permintaan perpanjangan pelayanan dan Pengguna akan ditagih Biaya Akses. Jika Pengguna memilih untuk berhenti menggunakan layanan Punia Web, Pengguna bisa menghapus keanggotaan Pengguna atau tidak melakukan proses permintaan perpanjangan pelayanan.

  2. Ketentuan ini akan berlaku untuk periode yang dicakup oleh Biaya Akses yang telah dibayar. Pada masa akhir setiap periode penagihan, Ketentuan ini akan berlanjut secara otomatis untuk periode selanjutnya untuk jangka waktu yang sama, selama Pengguna terus membayar Biaya Akses yang sudah ditentukan saat jatuh tempo, kecuali jika salah satu pihak mengakhiri Ketentuan ini dengan pemberitahuan kepada pihak lainnya setidaknya 14 hari sebelum akhir periode pembayaran yang bersangkutan. Punia Web tidak menyediakan pengembalian uang untuk periode prabayar yang tersisa pada langganan Biaya Akses Pengguna.

  3. Jika Pengguna melanggar apapun dari Syarat dan Ketentuan ini termasuk, tapi tidak terbatas dengan, tidak membayar Biaya Akses dan tidak menyelesaikan masalah pelanggaran dalam 14 hari setelah menerima pemberitahuan pelanggaran tersebut jika permasalahan pelanggaran tersebut bisa diselesaikan.

Berakhirnya layanan Punia Web ini tidak mengurangi hak dan kewajiban para pihak yang masih harus dibayar sampai dengan tanggal berakhirnya layanan Punia Web. Pada pengakhiran layanan Punia Web ini Pengguna akan tetap menanggung biaya yang masih harus dibayarkan pada saat jatuh tempo untuk pembayaran sebelum atau setelah pengakhiran, dan segera berhenti menggunakan Punia Web.

K. Ketentuan Umum Lainnya

Syarat dan Ketentuan ini, bersama dengan Kebijakan Privasi PT Integria Nusa Cendekia dan ketentuan dari pemberitahuan atau instruksi yang diberikan kepada Pengguna di bawah Syarat dan Ketentuan ini menggantikan dan menghapus semua perjanjian sebelumnya, representasi (baik lisan maupun tulisan), dan pemahaman, dan merupakan keseluruhan perjanjian antara Pengguna dan PT Integria Nusa Cendekia yang berhubungan dengan Punia Web dan hal lainnya yang dibahas dalam Ketentuan ini. Para pihak tidak harus bertanggung jawab atas keterlambatan atau kegagalan dalam menyelesaikan kewajibannya di bawah Ketentuan ini jika keterlambatan atau kegagalannya adalah karena sebab apapun yang di luar kendali namun tidak berlaku untuk kewajiban pembayaran uang apapun. Pengguna tidak dapat mengalihkan atau memindahkan hak kepada orang lain tanpa persetujuan tertulis dari PT Integria Nusa Cendekia . Apabila terjadi perselisihan antara kedua belah pihak, akan coba diselesaikan secara musyawarah terlebih dahulu untuk mencapai mufakat. Apabila dengan cara tersebut tidak tercapai kata sepakat, maka kedua belah pihak sepakat untuk menyelesaikan permasalahan tersebut dilakukan melalui prosedur hukum dengan memilih kedudukan hukum Republik Indonesia di Kantor Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Setiap pemberitahuan yang diberikan berdasarkan Persyaratan ini oleh satu pihak ke yang lain harus dilakukan secara tertulis melalui email dan akan dianggap telah diberikan pada saat pengiriman dilakukan. Pemberitahuan kepada Punia Web harus dikirim ke support@www.punia.online atau ke alamat email lainnya yang diberitahukan kepada Pengguna oleh Punia Web. Pemberitahuan kepada Pengguna akan dikirim ke alamat email yang Pengguna berikan saat membuat akses Pengguna pada Punia Web.